Jumat, 13 April 2012

Apakah Zat Pencemar Itu?

Ada yang tau nggak pencemar itu apa? Ini nih aku kasih tahu. Pencemar adalah akumulasi yang tidak di inginkan. Zat pencemar memang tidak inginkan karena berbagai alasan. Zat pencemar itu mungkin saja diinginkan jika berada di tempat yang berbeda. Minyak mentah menjadi berguna jika di salurkan melalui pipa ke pabrik penyaringan untuk memenuhi kebutuhan bahan bakar mobil dan pusat tenaga listrik. Akan tetapi, jika minyak itu terapung-apung di lautan dan terdampar ke pantai-pantai di Inggris atau di wilayah Tiram Louisiana, minyak mentah itu merupakan zat pencemar. DDT telah banyak menyelamatkan jiwa dengan membunuh nyamuk pembawa malaria dan penyakit lain. Namun, jika DDT terkumpul di tubuh ikan, burung, dan satwa liar lain, maka DDT itu akan menjadi zat pencemar. Panas itu berfaedah, tetapi jika di buang dalam jumlah banyak ke dalam sungai atau danau yang dingin dan jernih, akan menyebabkan pencemaran panas (polusi termal).

0 komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites